Blogger yang Gak Mau Nulis Harus Siap Terjun Bebas

Pengen sih blog saya banyak pengunjungnya, makanya saya nulis hampir tiap hari. Sebab kalau saya nulis tiap hari, blog kesayangan saya bisa tumbuh besar dan sehat. Ibaratnya blog itu hewan peliharaan, jadi tiap hari harus diurusi. Ngurusi blog dengan kasih makan yaitu ngisi tulisan tiap hari sebagai makanannya, sebab makanan pokok blog saya ini adalah buah pkiran saya yang saya tuangkan ke dalam tulisan.

Seiring dengan waktu kalau blog terlihat terurus dan berpenghuni, pengunjung gak akan ragu berkunjung, apalagi tulisannya bermutu. Mereka bakal kembali lagi nyari tulisan bermutu dari blog saya.

Kalau blog saya sudah dikenal banyak tulisan bermanfaatnya maka pengunjung bakal ngajak temannya menjadikan blog saya sebagai blog favorit. Mereka terus berlangganan setiap hari nunggu karya terbaru saya.

Blogger yang Gak Mau Nulis Harus Siap Terjun Bebas


Apa jadinya kalau blognya jarang diisi. Orang bakal berpindah ke yang lain. Informasi blognya dipandang jadul. Jadinya pengunjung menurun drastis dan terjun bebas. Itu resikonya kalau blognya gak dikasih makan.

Pilih saja menulis tiap hari minimal satu artikel biar blognya gak kelaparan. Artikelnya tentu yang bermutu biar blognya sehat dan gak terkena gizi buruk. Itu pengalaman saya sampai pengunjung saya bertambah setiap harinya supaya blog saya terbang bebas bukan terjun bebas.

0 Response to "Blogger yang Gak Mau Nulis Harus Siap Terjun Bebas"

Post a Comment